Desa Sedayu - Desa Mandiri Pangan

Gapura Desa Sedayu teletak di ujung barat Desa Sedayu berbatasan dengan Kabupaten Sukoharjo yang merupakan pintu utama akses masuk Desa Sedayu.

Kantor Kepala Desa Sedayu

Gedung Kantor Kepala Desa Sedayu yang terletak di Dukuh Gajah.

Hasil Pertanian Manyarakat Petani Desa Sedayu

Sesuai dengan motto Desa Sedayu "Desa Mandiri Pangan" dengan beberapa hasil bumi unggulan diantaranya Cabai atau Lombok, Kacang Panjang, Tebu, dan Kacang Tanah.

Budidaya Peternakan di Desa Sedayu

Selain hasil bumi Ddesa sedayu juga memiliki hasil Budidaya Peternakan, hasilnya diantaranya Ayam Pedaging dan Ayam Petelur.

Peresmian hasil program pembangunan PAMSIMAS tahun 2013 lalu

Tower Air PAMSIMAS di Dusun Gajah

Kian hari perbaikan akses maupun sarana sanitasi dan air minum untuk masyarakat di sejumlah daerah Indonesia semakin gencar dilakukan berbagai pihak, terutama pemerintah. Faktanya, di tingkat pemerintah pusat telah ada sejumlah program yang dicanangkan  untuk meningkatkan akses sanitasi dan air minum  masyarakat, salah satunya melalui program PAMSIMAS (Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat) yang dimulai sejak pertengahan tahun 2008. Program Pamsimas sendiri merupakan suatu program dan aksi nyata pemerintah dengan dukungan Bank Dunia dengan tujuan untuk meningkatkan penyediaan air minum dan sanitasi, yang bermanfaat juga untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

Hari ini Rabu, 19 maret 2014 sedang dilaksanakan acara peresmian hasil program PAMSIMAS tahun 2013 lalu. Acara dilaksanakan di Kantor Kepala Desa Sedayu. Adapun beberapa Dusun yang telah terlaksana untuk pembangunannya antara lain Dusun Gajah yang mencakup Dukuh Gajah dan Dukuh Karang, sedangkan di Dukuh Banaran sementara dapat menghandel Dukuh Banaran sendiri, Dukuh Puluhan dan Dukuh Konang.

Video Ande-ande Lumut SDN 02 Sedayu Jumantono


Rabu, 12 Maret 2014
Persari Siaga Korwil Surakarta 2014, Gelanggang Pemuda Bung Karno Komplek Stadion Manahan Solo. Penampilan SDN Sedayu 02 Jumantono Karanganyar. Fragment Cerita Rakyat Jawa tengah - Jawa Timur
Ande-ande Lumut, Klenting Kuning, Panji Asmorobangun, Mbok Rondo Dadapan, Yuyu Kangkang. Galuh Candra Kirana

Sumber :
Dokumen Argosedayu Video Shooting Karanganyar Surakarta Jawa Tengah Indonesia

Telah hadir Sistem Informasi Desa Sedayu


Kurangnya pengetahuan tentang sistem informasi pada Desa Sedayu menyebabkan penyebaran informasi menjadi lambat dan tidak merata. Penyebaran informasi yang ada sebelumnya masih menggunakan media offline diantaranya papan pengumuman, spanduk, surat edaran dan media serupa. Demikian warga masyarakat yang ingin mengakses informasi yang berkaitan dengan Desa Sedayu diharuskan datang ke kantor desa atau menunggu surat edaran. Bagi warga masyarakat sekitar tentu hal tersebut bukan menjadi masalah, akan tetapi warga masyarakat yang berada di luar Desa Sedayu membutuhkan waktu luang lebih untuk mengakses informasi dibandingkan dengan warga masyarakat yang berada di dalam Desa Sedayu.

Untuk mendukung penyebaran informasi agar dapat dikases kapanpun dan dimanapun maka dibutuhkan media penyebaran informasi online yang akan menjawab permasalahan diatas. Media penyebaran informasi yang dimaksud adalah dengan membuat dan mengimplementasikan situs web blog untuk mengelola informasi untuk dipublikasikan secara online. Hasilnya adalah sebuah sistem informasi online yang diharapkan dapat membantu meningkatkan penyebaran informasi untuk dapat diakses kapanpun dan dimanapun.